cara mempelajari gitar agar cepat bisa
Gitar adalah salah satu alat musik yang tergolong murah dan mudah di pelajari.
Namun tidak sedikit yang merasa kesulitan untuk belajar gitar
apa saja yang menyebabkan kita sulit menguasai gitar ?
1. Niat jangan setengah-setengah
sering kali kita mendengar ungkapan "segala sesuatu diawali dengan niat"
saat kamu ingin belajar gitar maka hal yang harus kamu lakukan adalah meluruskan niat
karena dengan niat itulah yang akan menjadi modal awal agar kamu nantinya bisa konsisten saat belajar gitar.
sering juga aku ngeliat karakteristik orang yang ingin belajar gitar tapi seperti mau tak mau
artinya mereka ingin bisa gitar tapi nggak mau melalui prosesnya dulu "segala sesuatu butuh proses bro"
2. Jangan Manja
pertama kali kamu mulai belajar gitar, ujung jari kamu akan terasa sakit, semua orang yang belajar gitar awal mulanya pasti seperti itu dan kamu harus mau melalui tahap tersebut, jangan manja .. sakit yang terasa pun nanti akan hilang seiring berjalan waktu dan karena terbiasa. intinya untuk menikmati sebuah hasil dalam belajar bermain gitar kita harus melalui proses-prosesnya terlebih dahulu.
jangan menyerah !
3. Harus sabar
beberapa orang minta aku ajarin main gitar, tapi mereka tidak sabaran.
contohnya, ketika aku ajarkan mereka 3 chord maka mereka meminta lebih.
nikmati segala prosesnya bertahap. sedikit demi sedikit hasilnya baik lebih baik dari pada banyak tapi hasilnya buruk.
kadang ada juga yang memaksakan karena ingin segera menguasai gitar maka mereka melakukan latihan secara berlebihan dan melewatkan sesuatu yang penting.
"ingat ya bro, gitar hanyalah selingan dan bukan prioritas, jangan sampai mengabaikan sesuatu yang utama"
4. Ekspektasi terlalu tinggi
ketika pertama kali aku belajar gitar, ekspektasiku terlalu tinggi. saat belajar gitar aku selalu loncat-loncat dan jadi nggak sabaran untuk segera menguasai gitar dan memainkan gitar seperti si sidola.
5. Jangan malas cari referensi dan gengsi belajar dari orang lain.
untuk mengembangkan kemampuan dalam bermain gitar, kita tidak boleh hanya berpuas diri hanya karena bisa memainkan lagu yang terdiri dari nada-nada dasar
kitapun perlu melihat referensi buku musik dan lagu-lagu yang keren lainnya.
jangan gengsi untuk meminta di ajarkan kepada orang lain untuk memperdalam keterampilan.
kesimpulan, untuk membuat kamu bisa gitar dalam waktu yang relatif singkat adalah dengan cara kamu terus berlatih, buat menu latihan dan tidak terburu-buru. tapi kamu jga harus memiliki target misalnya dalam seminggu kamu hrus bisa memainkan berapa banyak lagu, dan carilah nuansa berbeda setiap kali memainkan gitar seperti main gitar di sawah dan lainnya. pastikan juga kita tidak gengsi minta diajarkan oleh teman karena tidak ada kata terlambat bagi orang yang belajar.